Dandim 0813 Bojonegoro Tegaskan, TNI Profesional Fokus Pada Ketahanan Negara

Bojonegoro, rodainformasi.com – Kamis 27 Maret 2025, Dalam rangka menjalin sinergitas,Dandim 0813 Bojonegoro, Letkol Arief Rochman Hakim menggelar acara silaturahmi bersama awak media dengan tema ” Membangun Komunikasi Yang Harmoni Untuk Kemajuan Bangsa”.Kegiatan yang penuh akrab ini bertempat di Gedung Ahmad Yani Markas Kodim 0813 jalan Hos. Cokroaminoto Bojonegoro.

Awal dari sambutanya Komandan Kodim ( Dandim ) 0813 Bojonegoro mengatakan pentingnya bersinergi antara TNI dengan guna memberikan informasi yang akurat dan atau menyebarkan berita yang valid sesuai data dan fakta kepada masyarakat

Terkait maraknya pembahasan Undang Undang TNI yang menjadi sorotan masyarakat, pada kesempatan ini Dandim 0813 Bojonegoro memberikan pemahaman secara detail kepada awak media mengenai beberapa pasal dalam Undang Undang TNI tersebut.

TNI tidak ada intervensi ke pemerintah sipil, TNI tetep profesional dan fokus pada pertahanan nasional, serta TNI tidak berpolitik praktis, sehingga banyak hoax yang sengaja disebarluaskan oleh pihak pihak yang tidak bertanggung jawab seolah olah TNI kembali ke Dwi Fungsi ABRI,” jelasnya.

Baca Juga  DLH Bojonegoro Tambah Lampu Penerangan Taman Veteran, Berharap Warga Ikut Menjaga

 

Dandim menambahkan ada beberapa hoax yang sengaja disebar luaskan seperti TNI bisa masuk ke jabatan sipil dan TNI kembali kepada dwi fungsi ABRI hal itu tidak benar, tidak ada TNI yang terlibat politik praktis TNI. fokus pada ketahanan negara.

 

Keterlibatan TNI sangat penting dalam beberapa hal seperti masalah Siber dan lain lain yang berhubungan dengan pertahanan Nasional,” Tambah Dandim Bojonegoro.

Dandim Bojonegoro juga berharap awak media bisa mengawal TNI agar apa yang dikhawatirkan masyarakat Luas tidak terjadi, sehingga apa yang menjadi kurang paham terkait UU TNI untuk disampaikan ke masyarakat luas.( Red)

 

 

 

 

 

Komentar