Dukung Kreativitas Anak Usia Dini KB Tanwirul Qulub Adakan Lomba Meronce & Mewarnai

foto bersama: Nur Afni Maulida (3) th, Putri dari ibu Nuryanti, Baju merah putih depan dua dari (kiri) Juara 1 Lomba Meronce, dan sebelahnya Andi Saputra (3) th,  baju setelan biru Putra ibu yasiro, murid paud KB Tanwirul Qulub.

Rembang, Rodainformasi.com Guna mengenang jasa pahlawan diperingatan Hari Pahlawan Nasional 2021, serta untuk meningkatkan pengetahuan anak di usia dini, KB Tanwirul Qulub Adakan Lomba Meronce & Mewarnai gambar, yang diikuti sekitar 40 murid kelompok A dan B, Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabo (10/11/21) pukul 08.00 WIB, yang bertempat di sekolahan Kelompok Bermain (KB) Tanwirul Qulub Desa Babaktulung, Kec. Sarang Rembang, Jateng.

kegiatan lomba dimulai sekitar pukul 08:00 wib, para anak didik dengan semangat mengikuti lomba ini. Hal tersebut juga didukung dengan banyaknya tenaga pendidikan yang memadai. diadakannya lomba juga menambah semangat anak-anak dalam belajar.

Acara selanjutnya adalah bermain dan bernyanyi bersama-sama yang diikuti oleh semua peserta lomba. Setelah serangkaian acara pembukaan, lomba langsung dimulai yang terbagi menjadi dua bagian, kelompok A lomba meronce dan kelompok B lomba mewarnai, berlangsung selama kurang lebih 15 menit.

Baca Juga  Koramil 0820/25  / Krucil Melakukan Persiapan Pembentukan Kampung Pancasila di Desa Tambelang  - Probolinggo

Juara 1 lomba meronce dimenangkan oleh, Nur Afni Maulida (3 th), dan juara 2 Andi Saputra (3 th), dari kelompok A murid KB Tanwirul Qulub.

Kepala KB Tanwirul Qulub Ibu Muniro, dalam acara tersebut mengatakan, Kegiatan lomba ini bertujuan untuk menumbuhkan bakat dan kreatifitas yang masih terpendam di dalam diri anak sejak dini. Selain itu lomba ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa percaya diri dalam menuangkan kreativitasnya.

“Ya tujuannya untuk melatih konsentrasi anak, mengenal warna, dan menumbuhkan bakat pada diri anak di usia dini.” Tuturnya. Jumat (12/11/21)

Kemudian Hari jumat tanggal 12 November 2021, dilanjutkan dengan pembagian doorprize dan pengumuman pemenang lomba. Pembagian doorprize dilakukan ditempat Wisata Pantai Balongan Kragan, disamping memberikan hadiah lomba juga menghibur anak didik paud sedikit refreshing habis mengikuti lomba, Kegiatan terebut disambut dengan antusias oleh para anak didik, dan juga orang tua pendamping,

Reporter: Bledex’

Editor: Ma’sum Af

Komentar