Fujika Gelontorkan Program Pedelisasi Di Desa Dermo Lemahabang Sarirejo Menggunakan Dana Pribadi

Lamongan, Rodainformasi.com –  Akses jalan poros desa Dermo Lemahabang ke desa Kedungkumpul yang tadinya rusak parah akibat musim hujan yang berkepanjangan kini telah dibenahi melalui program pedelisasi oleh Fujika Bendahara DPC PDI Lamongan menggunakan dana secara pribadi.

Program pedelisasi di desa Dermo lemahabang tersebut sudah dimulai 27 Maret 2022 dengan panjang kurang lebih 3km dan di rencanakan  akan selesai 05 April 2022

Menurut Harsono selaku PAC Sarirejo, dengan adanya program pedelisasi yang digelontorkan oleh Fujika, “masyarakat sangat berterima kasih karena dengan adanya pedelisasi tersebut jalan poros yang menghubungkan desa Dermo Lemahabang ke desa Kedungkumpul yang tadinya tidak bisa dilewati dengan adanya program dari mbak Fujika tersebut masyarakat sekarang bisa melewati jalan poros tersebut”. Ujar Harsono

Selanjutnya Harsono mengatakan, “masyarakat sangat senang karena program tersebut menggunakan dana pribadi dari mbak Fujika. Sikap peduli nya terhadap masyarakat khususnya masyarakat desa Dermo lemahabang sangat simpati, dibuktikan dengan antusias masyarakat ikut membantu mensukseskan program pedelisasi secara gotong royong”. Tandas Harsono Yang Juga Ketua PAC Sarirejo.

Baca Juga  Pandemi Covid-19 Masih Berlangsung, Kapolres-Dandim Bojonegoro Bagi-bagi Masker di Kecamatan Dander

Warga Dermo Desa Lemahabang yang Diwakili oleh Miun juga menyatakan masyarakat bisa senang melihat jalan yang rusak di bantu mbak Fujika untuk dibenahi dengan program pedelisasi, bahkan masyarakat siap mengawal jika dikemudian hari mbak Fujika punya hajat maju dikontestasi politik masyarakat Dermo Desa Lemahabang siap mensukseskan mbak Fujika, ini bentuk terima kasih warga karena sudah dibantu oleh mbak Fujika”. Pungkas Miun yang menjabat ketua RT 2 dusun  Dermo lemahabang.( HM / Red).

Komentar