Kapolres Ungkap 3 Kasus Dalam Konferensi Pers

Bojonegoro, rodainformasi.com,- Kepolisian Resort Bojonegoro menggelar konferensi pers terkait tiga kasus yakni Curanmor, Pencurian Besi Ulir dan Penjambretan Hp. Selasa, (30/3/21) sekira 13.00 wib.

Dalam konferensi pers tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Bojonegoro AKBP Eva Guna Pandia. Dijelaskan, untuk Curanmor ada 2 tersangka, Pencurian besi Ulir 1 tersangka dan perampasan Hp 2 tersangka 1 tersangka dinyatakan daftar pencarian orang (DPO).

“Curanmor ada 2 tersangka yakni berinisial YY dan SB, pencurian besi ulir TG dan perampasan Hp yaitu LN,”   jelas Kapolres.

Dari data yang diketahui tersangka Curanmor berinisial YY, (39) Tahun, alamat Desa Mayangkawis Kecamatan Balen dan SB, (42) warga Desa Balongrejo Kecamatan Sugihwaras, Kab. Bojonegoro.

Dari data pencurian Besi ulir TG (51) asal Brebes Jateng, kontrak Di desa Batokan Kecamatan Kasiman, Bojonegoro.

Dari data perampasan Hp yakni LN (18) berstatus masih pelajar warga Dusun Tumor, Desa Hargomulyo Kecamatan Kedewan, Bojonegoro. Dan yang masih DPO berinisial M (26) juga warga Kecamatan Kedewan.

Kini keempat tersangka beserta barang bukti ditahan di Mapolres Bojonegoro guna pengembangan kasus lebih lanjut. Adapun pesan dan himbauan Kapolres.

Baca Juga  Heboh kwalitas Beras BPNT Desa Tluwe Soko Tuban Rugikan KPM

“Kepada masyarakat Bojonegoro untuk memparkirkan kendaraan harap di kunci stang dan dicabut kontaknya demi keamanan dan kenyamanan. Dan selalu memaatuhi protkes,” pungkas Kapolres. (Ras)

Komentar