Masyarakat Desa Wedoro Gelar Tasyakuran Renungan Malam 17 Agustus & Sambut 10 Muharram 1443 H.

Foto: Kyai Moch Nurkholis, saat memimpin acara tasyakuran Doa bersama di Masjid Jami’Roudlotul Abidin.

Sidoarjo, Rodainformasi com – Dalam menghadapi pesta demokrasi kemerdekaan RI 17 Agustus 2021 yang ke 76 dan menyambut tahun baru Islam 10 Muharram 1443 H, Masyarakat Desa Wedoro Gelar Do’a bersama dan Tasyakuran bertempat di Masjid Jami’ Roudlotul Abidin, Wedoro Waru Sidoarjo.

Renungan tasyakuran dan Do’a bersama tersebut bertujuan untuk mengenang jasa jasa para pahlawan yang telah berjuang mengorbankan nyawa sampai darah titik penghabisan untuk merebut Indonesia dari para penjajah, disamping itu juga Do’a bersama dikhususkan untuk wabah Pandemi virus Corona (Covid-19) agar segera Berakhir.

Ketua Takmir Masjid Roudlotul Abidin Wedoro Kyai Moch Nurkholis, mengucapkan rasa terima kasih kepada semua staf RW 05 dan RT 01/RT 02 Wedoro Masjid yang telah mendukung terselenggaranya acara ini. Wabil khusus Warga Wedoro Masjid.

“Alkhamndulilah, walaupun dengan kondisi ekonomi yang sangat sulit dan memprihatinkan seperti sekarang ini. dimasa Pandemi Covid-19, masyarakat Wedoro masih bisa mengadakan tasyakuran renungan malam 17 Agustus sekaligus memperingati tahun baru Islam 10 Muharram 1443 H. Mudah mudahan di bulan Muharram ini Allah SWT, melimpahkan rahmatnya pada kita semua, amin.” Ucap kyai Nurkholis sembari memanjatkan Do’a. Senin (16/8/21) malam.

Baca Juga  Peduli Sesama, Jurnalis Probolinggo Galang Dana Untuk Penderita Kanker Tulang

Beliau menambahkan, dengan terselenggaranya acara ini, dirinya juga menyampaikan permohonan Ma’af  yang sebesar besarnya kepada semua Warga Wedoro Masjid, bila acara malam ini terkesan secara Sederhana, dan tidak seperti tahun tahun yang kemarin, sebelum adanya wabah Pandemi Covid-19.

“Saya sangat Optimis dan Yaqin dengan adanya acara Do’a Bersama Sama seperti ini, Insyaallah.. Allah SWT, segera mengangkat Wabah virus Corona (Covid-19) dari negeri ini, khususnya di Desa Wedoro ini, amin.” Pungkasnya. (Bledex)

Komentar