Ketua Aliansi Alam Bersatu Pertanyakan Surat Yang Di Kirim Ke –  BPN Lamongan

Lamongan, Rodainformasi.com – Ketua Aliansi Alam Bersatu Mifta Zaeni Spd, mendatangi Kantor BPN ( Badan Pertahanan Negara) di Lamongan pertanyakan surat yang di kirim di BPN untuk  hearing  bersama Aliansi. Rabu (09/03/2022).

Pasalnya surat yang di layangkan oleh Aliansi Alam Bersatu kurang lebih pada 2 bulan yang lalu ,pihak BPN  Lamongan sampai dengan saat ini belum memberikan keterangan  atau surat balasan ke Aliansi Alam Bersatu.

Dalam hal ini Ketua Aliansi Alam Bersatu, Mifta Zaeni  mendatangi Kantor BPN  Lamongan dengan maksud  untuk mempertanyakan perihal tersebut.

Namun saat mendatangi Kantor BPN Lamongan Ketua Aliansi Alam Bersatu oleh karyawan / Satpam BPN  tidak  diperkenankan masuk kantor  dan  hanya diterima di halaman kantor BPN dengan alasan yang tidak jelas.

Kita ketahui  bersama Kantor BPN adalah kantor pemerintah milik negara dan rakyat bagian dari negara,  seharusnya  oknum karyawan / satpam tersebut tidak berlebihan, dan beretika dalam menerima tamu, bagaimanapun yang namanya kantor ada ruang untuk menerima tamu.

Dan apapun namanya Kantor Pemerintah , Kedudukan, pangkat, Jabatan, adalah tempat melayani rakyat.(Aliansi Alam Bersatu / Redaksi)

Baca Juga  Bersama DPRD, Pemkab Bojonegoro Rampungkan Pembahasan Raperda Dana Abadi Pendidikan

Komentar