Sinkronisasi Data, Tim Auditor Inspektorat Jendral Tinjau Langsung Proyek Pagar Keliling

Lamongan ,Rodainformasi.com – Hari ketiga Kunjungan Tim Inspektorat Wilayah VI Inspektorat Jenderal (itjen) Kementerian Hukum dan HAM di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lamongan Kanwil Kemenkumham Jatim tinjau langsung lokasi Proyek Pagar Keliling pada Rabu, (18/01).

Kepala Lapas Kelas IIB Lamongan, Mahrus dengan didampingi Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Suwarno serta tim pengelolaan Keuangan mendampingi tim Auditor. Tim Perencana, pelaksana dan pengawas pun nampak hadir untuk meninjau langsung lokasi pembangunan Proyek Pagar Keliling yang telah rampung dikerjakan.

Kepala Lapas Lamongan, Mahrus menjelaskan bahwa kehadiran tim itjen Kemenkumham sangat diperlukan untuk memastikan agar pembangunan pagar keliling ini berjalan dengan baik dan sesuai dengan apa yang telah direncanakan.

“Pengecekan yang dilakukan oleh tim itjen Kemenkumham sangat diperlukan untuk memastikan seluruh pengerjaan pagar tembok keliling ini sesuai dengan prosedur dan tahap yang telah ditentukan, tidak lebih maupun kurang. Jika terdapat hal- hal yang tidak sesuai dilapangan ditindak lanjuti segera dan berkas- berkas administrasi juga tak luput dari Pengecekan tim Itjen,” ujar Mahrus

Baca Juga  Bersama Masyarakat Babinsa Koramil 0812/04 Tikung membantu Membuat Plengsengan.

Harapannya dengan peninjauan dari Tim Itjen Kemenkumham berjalan dengan baik dan laporan yang berkaitan dengan dokumentasi dapat tersaji dengan baik serta dapat dipertanggungjawabkan secara akuntabel.
( Humas Lapas Lmg / Red)

Komentar