SWI ( Sekber Wartawan Indonesia ) DPD Probolinggo Terbentuk.

Probolinggo, Rodainformasi.com – Berdasar pada surat mandat dari Dewan Pimpinan Pusat   Sekber Wartawan Indonesia ( SWI )  yang di berikan kepada  Anang Subowo , Eko Slamet Riyadi dan Agus Budi Ismanto telah terbentuk  susunan pengurus DPD SWI Probolinggo ( Kabupaten dan Kota ) pada Sabtu 03 September 2022, bertempat di gedung UMKM  Ummi Tumilah  Desa Banjar sawah , Kecamatan Tegalsiwalan – Probolinggo.

Acara  gelar rapat dihadiri oleh beberapa Kabiro wartawan Media online , cetak dan TV untuk membentuk kepengurusan DPD SWI Probolinggo. Dan telah disepakati bersama secara demokratis  dalam jajaran kepengurusan . Untuk Ketua Dewan Pimpinan Daerah ( DPD ) SWI Probolinggo Kabupaten Kota , Anang Subowo darii Media Rodainformasi,  Sekretaris  Eko Slamet Riyadi dari  media Detik Nisantara, Bendahara Samhadi dari media Rodainformasi serta   Dewan Pembina Mujianto media Koran Patroli.

Dalam sambutanya, Anang Subowo selaku  Ketua SWI DPD Probolinggo Raya menuturkan terselenggaranya rapat pembetukan pengurus ini adalah tindak lanjut dari surat mandat yang di berikan kepada saya oleh Dewan Pimpinan Pusat SWI.

Baca Juga  Pj Bupati Adriyanto Kunjungan ke Radar Bojonegoro, Ajak Sinergi Media untuk Bangun Daerah 

Adapun  visi dan misi dari Sekber Wartawan Indonesia (SWI) terutama di Probolinggo Kabupaten Kota adalah menjadikan wartawan di probolinggo lebih profesional dan bisa berkarya  membangun probolinggo ke depan akan lebih baik’ tukasnya

Lebih dari itu untuk mempersatukan Jurnalis khususnya di probolinggo bisa terjalin  hubungan erat membina persaudaraan  yang harmonis, pungkasnya.( angs )

Komentar