PAUD CAHAYA CITRA Gelar Pentas Seni Dan Pisah Kenang .

Probolinggo,Rodainformasi.com – Pemerintah terus mendorong kesadaran akan pentingnya pendidikan anak usia dini. Mengingat besarnya tantangan yang dihadapi, pemerintah membutuhkan dukungan dari semua pihak. Salah satunya, dukungan dan peran dari bunda PAUD di tingkat nasional sampai tingkat desa/kelurahan, sebagai motor gerakan nasional PAUD berkualitas.

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) merupakan program pendidikan yang ditujukan kepada anak sejak lahir sampai dengan usia enam tahun yang dilakukan melalui pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan memasuki pendidikan lebih lanjut.

Seiring dengan hal tersebut Paud Cahaya Citra menggelar pentas seni dan pisah kenang, yang di selenggarakan di dusun Triwungan RT 13 RW 02 desa Brani Wetan kecamatan Maron  kabupaten Probolinggo Minggu  (18/06/23).

“Alhamdulillah, acara ini terselenggara dengan baik dan lancar,  anak – anak mampu mengasah kreativitas dan sudah berani serta percaya diri dalam penampilannya”, ungkap Rince Septri Puspa Wicitra selaku Kepala PAUD Cahaya Citra.

“Acara ini sudah terselenggara secara rutin setiap tahun sejak tahun 2014, program kami adalah membangun generasi emas tanpa batas dengan konsep pentas seni yang menampilkan anak – anak usia 2 sampai 6 tahun, untuk tahun 2023 ini kami mengikutsertakan 29 anak dalam acara ini”.

Baca Juga  Kukuhkan Pengurus, Bupati Tekankan AKD Jadi Wadah Srawung Rembuk Masalah

Lebih lanjut citra menjelaskan “Untuk mendaftar di PAUD Cahaya Citra ini semuanya gratis tanpa dipungut biaya sepeserpun, hanya kami sebulan sekali mengadakan acara GIZI yaitu untuk memberikan nutrisi tambahan buat anak dengan biaya Rp. 10.000,- saja”, jelasnya

Salah seorang Wali murid wisudawan yang bernama Naura menyampaikan ucapan  terimakasih kepada para Bunda Paud Cahaya Citra yang selama ini telah membimbing dengan sabar dan telaten .
Semoga kedepannya Paud Cahaya Citra semakin maju dan lebih sukses lagi dalam mendidik para siswanya.(Bbng)

Komentar